Bengkulu Selatan (Humas) –Kepala MIN 2 Bengkulu Selatan Hj. Zannatun Na’imah, M.Pd.I bersama Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan H. Arsan Suryani, S.Ag. M.HI didamping Kasi Pendidikan Madrasah H. Ahmad Syukri, S.Ag, M.Pd, Pengawas Madrasah Budi Hartono, S.Ag, M.Pd.I, Kepala MAN Bengkulu Selatan Dra. Dwi Sugilarwati, M.Pd.I dan seluruh dewan guru dan staf pegawai MIN 2 Bengkulu Selatan berkumpul di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan untuk mengunjungi dan memberikan semangat kepada Dendi Supriadi salah satu siswa kelas II (Dua) MIN 2 Bengkulu Selatan yang dinyatakan sembuh setelah menjalani perawatan akibat virus Covid-19 bertempat di Jalan Dua Jalur Desa Pagar Dewa Jum’at (17/7) pukul 08.30 WIB. Sebagai bentuk kepedulian MIN 2 Bengkulu Selatan dan keluarga besar di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu memberikan bantuan bahan pokok seperti beras, telur, mie, minyak sayur, tas sekolah, buku tulis, alat tulis dan lain sebagainya yang bisa digunakan demi mencukupi kebutuhan sehari-hari selama masa pandemi covid-19.
Sebelum berangkat menuju kediaman Dendi Supriadi anak dari pasangan Bapak Sa'ban dan Ibu Sarina, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan H. Arsan Suryani, S.Ag. M.HI memberikan arahan terlebih dahulu kepada seluruh dewan guru dan staf pegawai MIN 2 Bengkulu Selatan. Dalam arahannya Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan H. Arsan Suryani, S.Ag. M.HI menyampaikan bahwa dalam kegiatan kunjungan ini agar tetap memperhatikan protokol kesehatan.
“Tujuan kita berkunjung pada hari ini adalah memotivasi ananda Dendi Supriadi dan keluarga bahwa penyakit virus Covid-19 ini siapa saja bisa terjangkit. Alhamdulillah Keluarga Bapak Sa'ban, baik Ibu Sarina maupun ananda Dendi Supriadi bisa melalui ujian ini dan telah sehat kembali. Jangan sampai membuat keluarga Bapak Sa'ban, baik Ibu Sarina maupun ananda Dendi minder atau tidak percaya diri ketika berada di tengah-tengah masyarakat. Diharapkan kepada seluruh dewan guru dan staf pegawai MIN 2 Bengkulu Selatan dalam kunjungan nanti tetap menjaga jarak, hindari membuat kerumunan, sehingga menjadi contoh yang baik bagi masyarakat dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.” Ungkap H. Arsan Suryani, S.Ag. M.HI.
Dalam kesempatan ini Kepala MIN 2 Bengkulu Selatan Hj. Zannatun Na’imah, M.Pd.I menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan H. Arsan Suryani, S.Ag. M.HI yang telah memberikan motivasi, arahan, bimbingan, dan doa kepada wali siswa MIN 2 Bengkulu Selatan. Ucapan terima kasih juga kepada Kasi Pendidikan Madrasah H. Ahmad Syukri, S.Ag, M.Pd, Pengawas Madrasah Budi Hartono, S.Ag, M.Pd.I, dan kepada seluruh kepala madrasah di lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan yang telah menyumbangkan bantuan baik materi, tenaga, maupun doa semoga ke depan seluruh jajaran Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan khususnya MIN 2 Bengkulu Selatan tetap sehat dan selalu dalam lindungan Allah. Aamiin.
Diakhir kunjungan ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Kasi Pendidikan Madrasah H. Ahmad Syukri, S.Ag, M.Pd dengan harapan semoga kita semua dijauhi dari virus corona ini. (Mona)