Bengkulu Selatan (Inmas)-, Tumbuhkan kesadaran pentingnya mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19 di lingkungan madrasah, antisipasi penularan virus corona, dilakukan Unit Kesehatan Sekolah (UKS) MAN Bengkulu Selatan dengan meminta siswa dan guru membersihkan tangan menggunakan sabun dan dispensasi izin bagi yang sakit. Pihak madrasah sengaja melakukan tindakan proteksi dini sebagai bentuk pencegahan, dan menjaga lingkungan madrasah dari resiko virus Covid-19, Senin(16/3).
Pengelola UKS MAN Bengkulu Selatan, Reka Wahyuni, S.Kep, mengatakan penyebaran virus corona memang sangat ditakuti. Hal ini juga meresahkan baik siswa dan guru. Karena itu madrasah perlu mengambil tindakan sebagai antisipasi dini penyebaran penyakit tersebut.
"Kita mengajak seluruh warga madrasah untuk selalu menjaga kebersihan, dan tidak perlu panik. Kita bisa mencegah penularan virus corona dengan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), menjaga kebersihan diri dengan Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS), sebelum dan sesudah beraktifitas,” ujarnya.
Salah satu yang sudah dilakukan dan dikampanyekan ke siswa dan guru yakni gerakan menjaga hidup bersih. Siswa dan guru diminta membersihkan tangan menggunakan sabun. “CTPS merupakan cara mudah yang diharapkan bisa diterapkan sejak sekarang untuk tangkal Covid-19,” sampainya.
Kepala MAN Bengkulu Selatan, Dra. Dwi Sugilarwati, M.Pd.I mengatakan sosialisasi ini merupakan himbauan untuk memberikan edukasi pemahaman dan pencegahan penyebaran virus Covid-19 di lingkungan madrasah. UKS MAN Bengkulu Selatan dalam kegiatannya tersebut juga memberikan langkah langkah pencegahan virus Covid-19 kepada siswa siswi MAN Bengkulu Selatan.
"Semoga berbagai bentuk antisipasi ini diharapkan bisa tangkal penularan virus corona di MAN Bengkulu Selatan, dengan terus menjaga Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), menjaga kebersihan lingkungan madrasah hingga rutin mencuci tangan dengan sabun," terangnya. (Ich_AbuHanifah)