Pendidikan Madrasah

269 Siswa MTS Bengkulu Tengah Diminta Jujur Tempuh Ujian

Bengkulu (Informasi dan Humas) 5/5- Dalam pelaksanaan Ujian Nasional setingkat Sekolah Menengah Pertama SMP dan Madrasah Tsanawiyyah MTS se-Kabupaten Bengkulu Tengah pada hari pertama Senin 04 Mei 2015 berjalan dengan lancar. Dimana siswa dan siswi MTS dan SMP mengerjakan lembar Mata Pelajaran Bahasa Indonesia pada hari pertama kemaren.

Dalam pelaksanaan UN Tahun 2015 ini siswa dan siswi MTS se-Kabupaten Benteng berjumlah 269 siswa dan siswi dari seluruh MTS yang ada di Kabupaten Bengkulu Tengah tersebut. Dari 269 siswa dan siswi tersebut Kepala Kemenag Benteng Drs. H. Ajamalus, MH memintak siswa dan siswi harus jujur.

Dari 269 siswa dan siswi MTS se-Benteng tersebut diantarannya 140 siswa laki-laki dan 129 siswa perempuan yang tersebar di Kabupaten Bengkulu Tengah diantarannya MTS Quryatul Jihad, MTS Manbaul Ulum, MTsN Taba Penanjung, MTS Darul Qalam, MTS Panca Mukti dan MTS yang lainnya, ungkap Kepala Kemenag ketika Monep di MTS Quryatul Jihad Desa Pondok Kubang Kecamatan Pondok Kubang Kabupaten Benteng Senin Kemaren pada pukul 08.30 Wib.

Dalam mengisi lembar jawaban Kepala Kemenag Benteng mengharapkan kepada siswa dan siswi harus teliti. “ Baca dulu soal dengan baik, pilah dulu soal yang dianggap mudah dulu untuk diisi baru menentukan jawaban” Ungkapnya. Disamping itu harus jujur jangan curang misalnya mengepek dan mencontek dengan teman, biasakan prilaku jujur sejak dini, tambah Ajamalus.

Penulis : Guntur/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA