Haji dan Umroh

Tim KKP dan Dinkes, Inspeksi Kesehatan Lingkungan Asrama Haji Bengkulu

Bengkulu (Humas) --- Tim Dirjen Pencegahan Penyakit dan Pengendalian Penyakit Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas III dan Dinas Kesehatan Provinsi melakukan inspeksi kesehatan lingkungan tahap I menjelang pemberangkatan haji tahun 2021, di Asrama Haji Kota Bengkulu. Senin, (22/2).

Tim disambut langsung Kakanwil Kemenag Drs. H. Zahdi Taher., M.HI yang dalam kesempatan ini diwakili Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU) Kanwil Dr. H. Intihan., S.H., M.H serta jajaran pejabat eselon IV Bidang PHU.

Ada beberapa fasilitas yang dilakukan inspeksi kesehatan tersebut, Seperti fasilitas tempat pemondokan, pengelolaan limbah, pengendalian vector, serta pemeriksaan kualitas penyediaan air bersih. Baik dari segi fisik, kimia, bahkan bakteriologis dan pemeriksaan catering asrama haji. Hasilnya, Asrama haji dinilai baik dan siap untuk melaksanakan persiapan keberangkatan, sebelum ditempati calon jemah haji.

‘’Alhamdulilah semua sudah dilakukan uji kelayakan. Bahkan dari hasil inspeksi kesehatan itu, sarana dan prasarana Asrama Haji dinilai baik dan layak,’’ kata Intihan.

Dikatakan Intihan, inspeksi kesehatan lingkungan ini merupakan bagian dari standar yang wajib dipenuhi oleh penyelenggara haji, sebelum ditempati calon Jemaah haji. Dimana kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan Asrama Haji agar memenuhi standar kelayakan.

‘’Baik dari aspek keamanan, kenyamanan dan kemudahan bagi CJH, serta mewaspadai factor resiko lingkungan dan penyakit berpotensi KLB yang dibawa oleh CJH itu sendiri,’’ terang mantan Kasubag Umum dan Humas Kanwil itu.

Namun Intihan menyakini, selain sarana dan prasarana yang dinilai baik dan siap untuk persiapan keberangkatan haji. CJH juga diyakini juga siap, bahkan mereka sudah lama menanti untuk berangkat pada musim haji tahun 2021 ini.

‘’Mudah-mudahan Arab Saudi akan segera membuka akses untuk menjalankan ibadah haji tahun ini, karenanya kami mohon doa dan dukungan dari masyarakat terutama di Provinsi Bengkulu,’’ demikian Intihan. (Tatang)

 

 


TERKAIT

Islam LAINNYA