Haji dan Umroh

Ka. Kemenag BU Hadiri Pelepasan 34 Jemaah Umroh Gratis

Bengkulu (Informasi dan Humas) 30/5- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara, Drs. H. Bustasar. MS, M.Pd , Rabu, (28/5) menghadiri pelepasan 34 jemaah umroh gratis dihalaman Kantor Bupati Bengkulu Utara. 

Umroh Gratis ini merupakan program dari pemerintah daerah Kabupaten Bengkulu Utara, Dimana peserta diambil dari warga yang telah berjasa bagi Kabupaten Bengkulu Utara, baik dibidang ilmu pendidikan Umum maupun Pendidikan Keagamaan.

Acara pelepasan Jemaah Jemaah Umroh dilakukan langsung Oleh Wakil Bupati Bengkulu Utara, Ir. Mi’an dan didampingi oleh Sekda Kab. Bengkulu Utara, Perwakilan Kejaksaan Negeri Arga Makmur, Perwakilan Dandim Bengkulu Utara serta disaksikan langsung oleh ratusan keluarga jemaah yang ikut mengiringi.

Wakil Bupati Bengkulu Utara, Ir. Mi’an dalam sambutanya menyampaikan permohonan maaf dari Bapak Bupati Bengkulu Utara kepada seluruh jemaah Umroh karena beliau tidak dapat hadir langsung dalam acara pelepasan ini. 

Mi’an berpesan kepada seluruh Jemaah untuk dapat mempersiapkan mental dan kondisi badan agar dalam melaksanakan umroh nanti tidak mendapatkan hambatan serta dapat pulang kembali ke tanah air dengan keadaan sehat.

Lebih lanjut, Mi’an juga berharap nantinya seluruh jemaah ketika berada ditanah suci agar selalu menjaga kekompakan dan jangan berpencar dengan yang lainya. Serta tidak lupa untuk selalu memperbanyak ibadah.

Penulis : Yudhistira/B **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Islam LAINNYA