Upacara HUT RI Kec. Selagan Raya Sukses, Kepala KUA Bertugas Pembaca Do'a

 Mukomuko (Inmas), Pada hari Jum'at 17 Agustus 2018 telah dilaksanakan upacara bendera HUT RI ke 73 di Kec. Selagan Raya terlaksana dengan Sukses, Kepala KUA Selagan Raya Zaikul Usman, S.Sos.I bertindak sebagai Pembaca do.a.

 Kegiatan upacara bendera HUT RI ke 73 kec. Selagan Raya dipusatkan di lapangan bola Desa Pondok Baru Kec. Selagan Raya.

 Pada Upacara ini bertindak sebagai Inspektur Camat Selagan Raya Jodi, S.Pd. Dan sebagai Komandan Upacara briqpol Suryanto.

 Camat selagan Raya mengatakan upacara bendera HUT RI ke 73 di Kecamatan Selagan Raya sukses karena petugas dan peserta upacara mengikutinya dengan khidmat.

 Kita berharap pada masa-masa yang akan datang upacara Hut RI di Kecamatan Selagan Raya dapat di tingkatkan lagi, karena kegiatan seperti ini merupakan bentuk penghargaan dan penghormatan kepada para pahlawan Bangsa yang berjuang merebut kemerdekaan bangsa kita yang tercinta ini.

 Selaku Kepala KUA Zaikul Usman mengatakan bahwa kita sangat bersyukur atas kemerdekaan RI yang telah kita raih sejak 73 tahun lalu, upacara ini adalah salah satu wujud nyata rasa syukur kita, dengan kegiatan upacara ini juga kita bisa mendoakan para pahlawan yang telah berjuang melawan para penjajah yang telah berkorban demi kemerdekaan RI ini. Ungkapnya. (Tisna).

 


TERKAIT

Daerah LAINNYA