Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu Monev AKMI 2023 di MTsN 2 Kota Bengkulu

Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu Monev AKMI 2023 di MTsN 2 Kota Bengkulu

Kota Bengkulu (Humas) - Rabu 11 Oktober 2023, keluarga besar Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Kota Bengkulu menyambut kunjungan Monitoring Evaluasi (Monev) dari Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu, Bapak Dr. H. Sipuan, S.Ag,MM. beserta jajarannya. Kunjungan Monev ini merupakan bagian dari upaya pemantauan dan evaluasi pelaksanaan Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) Tahun 2023 yang pertama kali dilaksanakan di MTsN 2 Kota Bengkulu.

Usai ramah tamah di ruang kepala madrasah, Kepala Kantor Kemenag Kota Bengakulu Bapak Dr. H. Sipuan, S.Ag,MM. beserta jajarannya melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan AKMI yang dilaksanakan di Lab Komputer dan Ruang Kelas MTsN 2. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa pelaksanaan AKMI berjalan sesuai dengan standar yang ditetapkan.

"Pesan dan PR untuk kita kedepannya agar fasilitas untuk siswa siswi bisa kita persiapkan agar lebih sempurna lagi," papar Dr. H. Sipuan, S.Ag,MM..

Kepala MTsN 2 Kota Bengkulu, Ibu Dr. Eryanti mengatakan bahwa kunjungan Monev ini sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas MTsN 2 Kota Bengkulu.

"Saran dan pesan yang diberikan oleh Tim Monev menjadi bahan bagi Kami untuk  terus melakukan pembenahan dalam peningkatan kualitas dan pengembangan pendidikan di MTsN 2 Kota Bengkulu," ungkap Dr. Eryanti, M.Pd. (Weliya/Popi)


TERKAIT

Daerah LAINNYA