Kakan Kemenag Minta Rekanan Selesaikan Rehab KUA Tanjung Kemuning Tepat Waktu

 

Kaur (Humas) --- Kakan Kemenag Kabupaten Kaur Drs. H. Zainal Abidin, MH meminta kepada Kontraktor agar menyelesaikan pekerjaan rehab gedung Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Tanjung Kemuning dengan baik dan tepat waktu.

"Bukan hanya tepat waktu, tetapi juga sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan, ini sudah memasuki akhir tahun," ungkap Kakan Kemenag Kaur ketika melakukan peninjauan pekerjaan rehab dan pembangunan pagar KUA Kecamatan Tanjung Kemuning pada Senin, (23/11).

“saya meminta agar tenaganya ditambah, dan material juga harus siap semua, agar bisa selesai tepat waktu” ungkap Kakan Kemenag Zainal Abidin dengan tegas.

Dalam kesempatan tersebut Kakan Kemenag juga meminta kepada Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan konsultan pengawas agar berperan aktif dalam melakukan pengawasan pekerjaan.

“kita ingin yang terbaik, karena ini tanggung jawab kita bersama. Kalau hasil pekerjaan tidak bagus dan tidak tepat waktu, tentu semua kita yang akan rugi” imbuhnya.

Untuk diketahui, pada tahun anggaran 2020 melalui dana pusat, Kemenag Kabupaten Kaur melakukan rehab dua gedung KUA, yakni KUA Kecamatan Maje dan KUA Tanjung Kemuning. (Puji)


TERKAIT

Daerah LAINNYA