Jelang Wukuf, Seluruh Jamaah Haji Asal Kota Bengkulu Dalam Keadaan Sehat

Kasi PHU Kemenag Kota Bengkulu

Kota Bengkulu (Humas) - Jamaah Haji asal Povinsi Bengkulu yang tergabung dalam kloter 7,8,9,10, dan 11 Padang saat ini dikabarkan telah tiba di Arafah untuk melaksanakan Wukuf. Termasuk didalamnya Jamaah Haji asal Kota Bengkulu.  

Disampaikan oleh Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu, H. Ramadan Subhi, SE,MM. bahwa Alhamdulilah seluruh Jamaah Haji asal Kota Bengkulu yang tergabung dalam Kloter 7,8,9,10, 11 dan 17 saat ini dalam kondisi sehat dan siap melaksanakan Wukuf.

“Alhamdulillah seluruh Jamaah Haji asal Kota Bengkulu saat ini dalam keadaan sehat dan Insya Allah siap untuk melaksanakan Wukuf. Kita berdoa semoga seluruh Jamaah Haji khususnya asal Kota Bengkulu diberi kelancaran ibadah di Tanah Suci dan kembali ke tanah air dalam keadaan sehat dan selamat,” ungkap H. Ramadan Subhi, SE,MM. (Popi).

 


TERKAIT

Daerah LAINNYA