57 PPPK Kemenag Lebong Ikuti Pembukaan Orientasi PPPK

Lebong (Humas) – Sebanyak 57 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Kemenag Lebong mengikuti Pembukaan Orientasi PPPK Kemenag secara daring dari Aula Sakinah Kantor Kemenag Lebong, Rabu (13/9/2023).

Tak hanya PPPK, acara tersebut juga dihadiri oleh Kakan Kemenag Lebong Arief Azizi,S.Ag.,M.H didampingi oleh  Kasubbag Tata Usaha Kemenag Lebong H.Darul Maukup, S.Ag., M.H. dan Kasi Bimas Islam Malvinas RNBS, S.I.P., M.Pd. diikuti oleh 57 PPPK Yang Lulus dan sudah dilantik oleh Gusmen Pada 15 Agustus 2023 lalu, dan 30 PPPK Yang Lulus Hasil Optimalisasi pada Selasa, 11 September 2023.

Menteri Agama RI H. Yaqut Cholil Qoumas berpesan kepada PPPK yang Lulus agar menjalankan tugas dengan baik, dengan integritas, dan benar jangan lupa berterima Kasih Kepada Allah SWT Tuhan Yang Kuasa, serta berterima kasih Kepada Kedua Orang Tua. Dan kepada Presiden RI yang telah membuat kebijakan ini sehingga dapat mengangkat bapak ibu sekalian menjadi PPPK, semoga bapak ibu rekan-rekan yang belum dapat terangkat ditahun-tahun berikutnya aamiin….

Kakan Kemenag Lebong Arief Azizi,S.Ag.,M.H menuturkan, kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Surat Sekjen Kemenag RI Nomor : 6503/SJ/HM.03/9/2023 tanggal 7 September 2023 perihal dimaksud.

“Berdasarkan surat dari Sekjen Kemenag RI, masing-masing unit kerja diimbau untuk mengikuti acara Pembukaan Orientasi PPPK Kementerian Agama secara daring melalui zoom meeting,” tuturnya.

Azizi menerangkan, kegiatan yang dipusatkan di Balai Diklat Keagamaan Surabaya itu diikuti oleh PPPK Kemenag Kab/Kota se-Indonesia, serta dibuka langsung oleh Menteri Agama.

Lebih lanjut, Arief Azizi,S.Ag.,M.H mengatakan, kegiatan orientasi wajib diikuti oleh seluruh PPPK Kemenag yang telah diterima di tahun ini.

“Orientasi PPPK Kemenag akan dilakukan secara bertahap, mulai hari ini hingga Oktober 2023,” pungkasnya.

Pada kegiatan ini, Kepala Kantor Kemenag Lebong Arief Azizi,S.Ag.,M.H berharap seluruh PPPK dapat mengikuti masa orientasi dengan serius dan fokus, sehingga memperoleh hasil yang dapat dijadikan bekal dalam menjalankan tugas di satker masing-masing kedepannya.


TERKAIT

Daerah LAINNYA