Bengkulu Utara ( Humas)- Kepala Kantor Kementerian Agama Kab.Bengkulu Utara Dr.H.Nopian Gustari, S.Pd.I.M.Pd.I memimpin Rapat Koordinasi Bulanan , Selasa 17 September 2024, bertempat di Aula Sakinah Kemenag Bengkulu Utara.
Hadir pada kesempatan ini , Kasubag TU, Ketua DWP Kemenag BU, dan dan para Kasi Kemenag Bengkulu Utara, Kepala KUA se-Kabupaten Bengkulu Utara dan Kepala Madrasah baik Negeri maupun Swasta,
Pada rakor kali ini H. Nopian Gustari menyampaiakan " dalam suatu organisasi tidak akan bisa terlaksana agenda apapun itu tanpa ada komitmen bersama, dalam rapar koordinasi ini terkesan biasa namun ini adalah bentuk dari kita mengenal warna baru dan ajang bagi kita untuk mengevaluasi satu sama lain, dalam kesempatan ini juga beliau mengingatkan dalam hal melaksanakan tugas tentunya aturan dan tupoksi yang ada merupakan suatu bagian komitmen untuk sama-sama kita indahkan , sama-sama kita kerjakan, dan kita patuhi, kedisiplinan dalam melaksanakan tugas loyalitas dalam pelaksanaaan edukatif pekerjaan kita merupakan suatu bukti dalam kegiatan kita.
Selanjutnya beliau mengatakan bangga terhadap prestasi-prestasi yang diberikan baik kepala Madrasah, Kepala KUA maupun penyuluh atas pelayanan terhadap masyarakat yang telah terlaksana selama ini, terutama di bidang pendidikan yang sudah memeberikan warna di dunia pendidikan, semoga ke depannya apapun rutinitas kita dapat terlaksana dengan baik. " lanjutnya
Dalam kesempatan ini juga H.Nopian Gustari menyampaikan tentang proyek Perubahan mengenai Strategi Pelayanan Spektakuler pernikahan di balai nikah, yang mana Kemenag berkolaborasi dengan Dinkes, Dukcapil, BPPKB, dan BMA, dengan proyek perubahan ini nantinya suatu pernikahan yang terjadi di Kantor Urusan Agama atau balai nikah akan menjadi pernikahan yang membanggakan. " pungkasnya