Semarakkan Momen Akhir Ramadan, PAI KUA Kecamatan Kepahiang Rutin Isi Kajian

Semarakkan Momen Akhir Ramadan, PAI KUA Kecamatan Kepahiang Rutin Isi Kajian

Kepahiang (Humas) --- Dalam rangka turut menyemarakkan syiar Ramadhan terkhusus disepanjang malam-malam terakhir Ramadhan 1445H/2024M ini maka salah satu Penyuluh Agama Islam (PAI) Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kepahiang, Yayan Eko Saputra, S.H., secara rutin  mengisi  kajian kuliah tujuh menit (kultum) Ramadan, sepert pada Rabu (03/04/2024).

Pada kesempatan kali ini, Yayan mengisi kajian di Masjid Al-Furqon Kelurahan Padang Lekat. Adapun tema kajian yaitu tentang Amalan pada 10 Malam-malam terakhir bulan Ramadan.

“Mari kita perbanyak amalan ibadah kita, perbanyak ibadah Sholat Sunnah kita, perbanyak Sedekah kita serta perbanyak bacaan Al-Quran kita,” terang Yayan.

Ditemui dalam kesempatan berbeda, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kepahiang, Zulvi Nuryadin ,menyampaikan apresiasi dan rasa syukur serta terima kasih pada semua rekan kerja di KUA yang turut aktif dalam menghidupkan suasana ibadah di bulan Ramadan ini.

"Kami mengucapkan terima kasih kami dan apresiasi kami pada seluruh jajaran KUA khususnya Penyuluh Agama Islam baik ASN maupun Non ASN yang telah bahu membahu dan semangat memberikan penyuluhan dakwahnya melalui Kultum pada bulan Ramadan ini," terang Zulvi. (Yayan ES)


TERKAIT

Berita LAINNYA