Safari Ramadan di Muko muko, Kanwil Lanjutkan Kegiatan Berbagi

Bengkulu (Humas) - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Dr. H. Muhammad Abdu, S.Pd.I., M.M. melalui Kepala Bidang Penerangan Agama Islam dan Zakat Wakaf (Penais Zawa) H. Arsan Suryani, M.H.I kembali melanjutkan kegiatan Safari Ramadan bersama Pemerintah Provinsi Bengkulu. Kali ini safari dilaksanakan di Masjid Nur Islami Desa Mundam Marap, Kecamatan Ipuh, Kabupaten Muko muko, Senin (25/03/24).

Pada kesempatan tersebut Tim safari Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu bersama Gubernur Bengkulu diwakilkan oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan RA. Denni didampingi Sekda Muko muko Dr. Abdiyanto, S.H., M.Si. memulai kegiatan safari dengan melaksanakan buka bersama di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 01 Kaur diikuti seluruh tim dan rombongan baik dari Pemorov Bengkulu, Pemda Muko muko, serta Pegawai di Lingkungan Kantor Kemenag Kabupaten Muko muko.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut pimpinan OPD Provinsi Bengkulu dan Kabupaten Muko muko, Pengurus Baznas, Perwakilan Bank Bengkulu, serta seluruh masyarakat Desa Mundam Marap.

RA. Denni menyampaikan sambutan gubernur, menjelaskan bahwa kehadiran Pemprov dalam safari ramadan ini adalah wujud silaturahmi Pemerinta dengan masyarakat melalui majlis ibadah sholat isya dan tarawih.

"Alhamdulillah kehadiran kami di sini disambut antusian oleh masyarakat Desa Mundam Marap, hal ini terbukti dari ramainya jamaah yang memadati masjid Nur Islami untuk menunaikan sholat isya dan tarawih malam ini," sampai Denni.

Denni juga menyampaikan dalam kesempatan ini Pemprov juga menyerahkan bantuan, seperti bantuan untuk masjid Nur Islmai senilai 70 juta rupiah, bantuan kelambu dan handsanitizer, serta santunan untuk kaum dhuafa.

"Bulan ramadan adalah bulan penuh kasih, melalui bantuan bantuan ini adalah wujud kasih kami kepada masyarakat Muko muko," ungkap Asisten II Gubernur Bengkulu.

Senada dengan Pemprov, Kabid Penais Zawa juga menyampaikan bahwa dalam safari ini pihak Kanwil Kemenag Prov. Bengkulu bersama KanKemenag Kab. Muko muko juga menyerahkan bantuan, yaitu bantu operasional untuk Majelis Taklim senilai 10 juta rupiah, bantuan operasional untuk Ormas Islam senilai 10 juta rupiah, bantuan operasional FKUB senilai 40 juta rupiah, serta bantuan Al-quran untuk Masjid Nur Islami.

"Betul, bulan ramadan adalah bulan yang penuh dengan kasih, ada banyak perintah berbagi di bulan ramadan ini seperti zakat, dan lainnya. Malam ini dalam kesempatan safari ramadan kita memberikan beberapa bantuan, untuk berbagi kebahagiaan kepada masyarakat Muko muko," terang Arsan.

Dalam kesempatan yang sama Sekda Muko muko Abdiyanto menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan dan silaturahmi Pemprov Bengkulu ke Kabupaten Muko muko, dia berharap melalui safari ramadan ini akan membuka kesempatan besar bagi Muko muko khususnya Desa Mundam Marap ataupun Kecamatan Ipuh untuk mendapat program program strategis dari Pemprov.

"Kita berharap kedepannya setelah disambangi oleh Pemerintah Provinsi, akan banyak program program provinsi bahkan nasional yang masuk ke desa mundam marap ini," harap Sekda Muko muko.

Kegiatan diakhiri denga tausiah yang disampaikan oleh Ust. Muhammad Mukhti, M.Pd., lalu ditutup dengan kegiatan foto bersama.


TERKAIT

Berita LAINNYA