Program MAJIBAR (Makan Ngaji Bareng) Bersama KUA Ujan Mas

Program MAJIBAR (Makan Ngaji Bareng) Bersama KUA Ujan Mas

Kepahiang, (HUMAS) --- Hari Jum’at adalah hari yang penuh dengan keberkahan. Hari Jum’at juga merupakan salah satu hari besar Islam. Untuk menambah keberkahan tersebut, Kantor Urusan Agama Kecamatan Ujan Mas bekerjasama dengan para Penyuluh Agama Islam melaksanakan kegiatan pengajian rutin di Aula Kantor KUA Ujan Mas. Kegiatan ini dilaksanakan setelah shalat Jum’at. Edwar Samsi sebagai anggota DPRD Provinsi Bengkulu juga hadir dalam kegiatan tersebut. Pada sambutannya, beliau menyampaikan bahwa kegiatan pengajian seperti ini harus selalu dilaksanakan. Karena jika terputus, maka akan sangat sulit untuk dibangun Kembali.

Kepala Kantor Urusan Agama Ombi Romli mengisi materi pada acara tersebut. Beliau menyampaikan bahwa sebentar lagi bulan Ramadhan akan segera tiba. Jadikan momentum ini menjadi ajang silaturahmi untuk menjemput bulan suci Ramadhan agar lebih khusyu’ dalam menjalankan ibadah suci di bulan Ramadhan.

Diakhir kegiatan ini juga seluruh yang hadir melaksanakan makan Bersama. Makanan yang ada adalah hasil dari masing-masing anggota majelis taklim yang datang. Mereka masing-masing membawa makanan yang nantinya akan digabungkan jadi satu dan dimakan Bersama. Ketua pengajian BKMT Kecamatan Ujan Mas ini berharap semua makanan yang ada bisa dimakan selahap mungkin dan menjadi darah daging yang bernilai pahala.

Agenda pengajian tingkat kecamatan ini adalah pengajian terakhir sebelum menjelang bulan suci Ramadhan. Dan akan dimulai Kembali setelah hari raya pada momen halal bi halal. Semoga kita semua termasuk hamba Allah yang bisa beribadah khusyuk di bulan Ramadhan nanti.

Penulis : Nia Anggela, S.Pd


TERKAIT

Berita LAINNYA