Kepahiang (Humas) --- Pada Kamis, (02/05/2024) bertempat di Halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang Kepala KUA Kecamatan Tebat Karai Bambang Utoyo, S.H.I, MH, Penghulu Tebat Karai Lendi Nusa, S.Sos.I dan Penyuluh Agama Islam Tebat Karai Nesy Farlina, SH menghadiri Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024.
Adapun pelaksanaan Upacara Hari Pendidikan Nasional yang bertindak sebagai Pembina Upacara Bendera adalah Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang Drs Albahri, M.Si.
Dalam kesempatan itu Drs. Albahri, M.S.I menyampaikan amanat dari menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset Republik Indonesia dan Teknologi bahwa lima tahun terakhir ini adalah waktu yang sangat mengesankan dalam perjalanan kami di Kemendikbudristek. Menjadi Pemimpin dari gerakan Merdeka Belajar semakin menyadarkan kami tentang tantangan dan kesempatan yang kita miliki untuk memajukan Pendidikan di Indonesia.
“Mari kita ucapkan terimakasih untuk seluruh guru yang ada di Indonesia, guru-guru yang telah berjuang untuk mencerdaskan anak bangsa,” ucap Albahri selaku Kepala Kantor Kemenag Kepahiang.
Selanjutnya Kepala KUA Kecamatan Tebat Karai, Bambang Utoyo, S.H.I, MH beserta jajarannya mengucapkan Selamat Hari Pendidikan Nasional untuk seluruh guru di Indonesia, mari lanjutkan Merdeka Belajar.(Nesy)