Penyuluh Agama Islam Kecamatan Sukaraja Menyerahkan Laporan Kinerja Bulanan Ke Kemenag Kabupaten Seluma

Seluma (Humas) - Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Sukaraja H.Hamdan Fauzi,S.Sos.I mengatakan laporan bulanan merupakan evaluasi Kinerja Penyuluh Agama Islam Kecamatan Sukaraja dalam bimbingan penyuluhan dimasyarakat binaannya masing-masing harus di tingkatkan.

Pada hari Jum’at,30/08 Penyuluh Agama Islam Kecamatan Sukaraja Badoar Batu Bara mengantarkan hasil kinerja mereka dilapangan di desa binaan masing-masing dalam satu bulan ini, yang merupakan bukti nyata dari pelayanan mereka dimasyarakat dalam penyuluhan masalah agama atau lainnya ,ujar Hamdan

Hamdan mengatakan bahwa laporan bulanan kinerja Penyuluh Agama Islam  penting karena pertama bertujuan untuk meningkatkan pelayanan di masyarakat Kecamatan Sukaraja  yang kedua untuk mengevaluasi pelaksanaan bimbingan penyuluhan kepada masyarakat mulai dari rencana kerja bulanan, laporan mingguan, materi dan media bimbingan penyuluhan yang di sampaikan kepada masyarkat binaanya dan yang ketiga terciptanya suasana yang damai dalam lingkungan masyarakat dalam mengadakan penyuluhan keagamaan di Kecamatan Sukaraja.

Tujuan evaluasi ini untuk meminimalisir yang terjadi dilingkungan masyarakat dengan mengatasnamakan agama dan terakhir supaya mampu menyelesaikan dan memecahkan persoalan-persoalan yang ada di masyarakat,” ujarnya.

Para penyuluh ini bisa menjadi agen perubahan dimasyarakat dan bisa menjadi motivator untuk melaksanakan keagamaan itu sendiri,” harapnya. (Naf/JA)


TERKAIT

Berita LAINNYA