Bengkulu Tengah ( Humas ) - MTs Panca Mukti menggelar upacara pelantikan pengurus OSIM untuk periode 2024-2025 pada 4 November 2024. Pelantikan ini dipimpin langsung oleh Ibu Tri Gustin, S.Ag selaku Kepala Madrasah, dan dihadiri oleh seluruh dewan guru serta siswa-siswi MTs Panca Mukti.
Dalam sambutannya, Ibu Tri Gustin berpesan kepada pengurus OSIM untuk selalu menjadi teladan dan memberikan kontribusi positif bagi madrasah. "Pengurus OSIM harus menjadi cerminan yang baik bagi seluruh warga madrasah," tegasnya.
Pembina OSIM, Bapak Aldi Jumianto, S.Pd, juga menyampaikan harapan agar seluruh pengurus OSIM dapat belajar dan bekerja dengan baik dalam mengelola organisasi.
Kenzi, Ketua OSIM terpilih, mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh teman-teman siswa. "Semoga kita semua terus berkembang dan tidak pernah bosan untuk belajar dan berproses," tutupnya. ( Merdiansyah)