MIN 2 Bengkulu Tengah Gelar Pengarahan Pra- Class Meeting : Ajang Bakat, Kreativitas, dan Kebersamaan Siswa

 ​​​​​​​MIN 2 Bengkulu Tengah menggelar pengarahan kegiatan class meeting untuk seluruh siswa setelah berakhirnya ujian semester.(17/12/2024 )

Bengkulu Tengah ( Humas ) - MIN 2 Bengkulu Tengah menggelar pengarahan kegiatan class meeting untuk seluruh siswa setelah berakhirnya ujian semester. Pengarahan ini disampaikan langsung oleh Wakil Kepala Madrasah bidang Kesiswaan, Ibu Panggih, S.Pd.I, di Halaman madrasah. Dalam acara tersebut, dijelaskan berbagai agenda yang akan dilaksanakan, mulai dari perlombaan olahraga, seni, hingga keterampilan.(17/12/2024 ) 

Ibu Panggih, S.Pd.I, menyampaikan bahwa kegiatan class meeting ini bertujuan untuk memberikan ruang bagi siswa menyalurkan bakat dan kreativitas mereka di luar pembelajaran formal. “Class meeting adalah momen penting bagi siswa untuk bersantai sekaligus berkompetisi secara sehat. Melalui kegiatan ini, kami berharap siswa dapat mempererat hubungan antarteman dan meningkatkan rasa percaya diri mereka,” ujarnya.

Kegiatan ini rencananya akan berlangsung selama 2 hari dengan melibatkan seluruh siswa dari berbagai jenjang. Setiap lomba telah dirancang untuk mendukung pengembangan karakter siswa, seperti kerja sama tim dan sportivitas. Para guru juga diharapkan turut mendampingi dan memberikan semangat kepada siswa selama kegiatan berlangsung.(Ridho)


TERKAIT

Berita LAINNYA