MIN 2 Bengkulu Tengah Adakan Rapat Bahas Pesantren Kilat dan Pembagian Hasil SHU Koperasi

Min 2 Bengkulu Tengah mengadakan rapat mengenai kegiatan pesantren kilat dan pembagian hasil SHU koperasi berkah sejahtera ( 22/03/2024 ).

Bengkulu Tengah ( Humas ) - Min 2 Bengkulu Tengah mengadakan rapat mengenai kegiatan pesantren kilat dan pembagian hasil SHU koperasi berkah sejahtera ( 22/03/2024 ).Kepala Sekolah bapak Izhar, M.Pd memimpin rapat pembahasan kegiatan pesantren kilat. Dalam rapat tersebut, para peserta didik diajak untuk mendalami nilai-nilai keagamaan serta mengenalkan mereka pada praktik ibadah yang lebih mendalam.

Tak hanya itu, rapat juga menjadi wadah bagi ketua koperasi Berkah Sejahtera ,ibu Sidariah, S.Pd.I untuk membagikan hasil Sisa Hasil Usaha (SHU) kepada anggotanya. Koperasi tersebut telah lama menjadi salah satu pilar ekonomi masyarakat sekolah dengan memberikan berbagai layanan dan kesempatan usaha kepada anggotanya.

Bapak kepala madrasah, menambahkan " Untuk kedepannya agar semua bisa merasakan hasil dari koperasi kita,maka saya berharap semua anggota dewan guru dapat bisa menjadi bagian dari anggota koperasi" Tegasnya.

Kegiatan rapat ini menunjukkan kolaborasi yang erat antara pendidikan dan ekonomi lokal dalam mendukung pengembangan masyarakat sekolah secara holistik. Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan para peserta didik tidak hanya berkembang secara intelektual, tetapi juga memperoleh pemahaman yang lebih baik tentang nilai-nilai keagamaan dan pentingnya partisipasi dalam ekonomi kerakyatan. (Ridho)


TERKAIT

Berita LAINNYA