MAN 1 Bengkulu Utara Pererat Silaturahmi Melalui Safari Ramadhan

Bengkulu Utara ( Humas ) - Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan mengisi kegiatan di Bulan Ramadhan 1446 H ini dua siswa MAN 1 Bengkulu Utara mengadakan safari Ramadhan ke masjid-masjid yang ada di sekitaran kota Arga Makmur pada Senin (10/3/2025) dan Kamis (13/3/2025).

Adapun kedua siswa tersebut adalah  M. Rhavi Haren di Masjid Miftahul Jannah Desa Taba Tembilang   dan ananda M. Fadil yang mengisi kultum di Masjid Nurul Jihad (SMKN 1) Desa Taba Tembilang.

Kegiatan safari Ramadhan ini merupakan bagian dari agenda tahunan program keagamaan MAN 1 bengkulu Utara yang bertujuan untuk memperkuat ukhuwah Islamiyah, silaturahmi dan mendakwahkan nilai-nilai islam.

Menurut guru pendamping sekaligus pembina keagamaan MAN 1 Bengkulu Utara Haryo Pratikto, S.Pd kegiatan ini juga bertujuan agar siswa  mampu dan terampil untuk tampil di hadapan masyarakat umum. Selain itu  tujuan safari Ramadhan ini adalah untuk mensosialisasikan keberadaan MAN 1 Bengkulu Utara di tengah-tengah masyarakat.  “Alhamdulillah mereka mampu tampil dengan sangat baik dan mendapat sambutan yang antusias dari masyarakat setempat, jelas Haryo Pratikto.

Sementara itu kepala madrasah Jemi Sundaya, S.Pd.M.Pd menyambut baik program ini. Beliau berharap dengan menerjunkan langsung siswa ke masyarakat akan melatih, menginspirasi dan memotivasi para siswa. ( Apriani )

 

 


TERKAIT

Berita LAINNYA