KUA Merigi Hadiri Gebyar Mini Lokakarya Stunting

kegiatan ini dilaksanakan via virtual zoom meeting, bertempat di Kantor Balai KB Kecamatan Merigi, (Senin 25/03/2024)

Kepahiang, (Humas) - KUA Kecamatan Merigi hadiri Kegiatan Gebyar Mini lokakarya  Stunting Pemerintah Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu tahun 2024, kegiatan ini dilaksanakan via virtual zoom meeting, bertempat di Kantor Balai KB Kecamatan Merigi, (Senin 25/03/2024 ).

Acara tersebut diikuti oleh  4 Kecamatan di Kabupaten Kepahiang, yaitu Kecamatan Kepahiang, Kecamatan Tebat Kara,  Kecamatan Merigi dan Kecamatan Kabawetan

Hadir dalam acara tersebut untuk Kecamatan Merigi, Camat Merigi, sekcam, Kapala Puskesmas, Dokter, Kepala KUA  Merigi yang diwakili Oleh Staf KUA dan Tim Pendamping Keluarga.

Dalam sambutannya Camat Merigi(Wahid, S.Sos ) menyampaikan Pencegahan Stunting adalah bukan tugas Puskesmas atau Dokter saja akan tetapi merupakan tugas kita semua, oleh karena itu stakeholder haruslah bersinergi saling aktif berkoordinasi.tuturnya…

Sementara itu kepala Puskesmas Durian Depun juga menambahkan beliau menyampaikan gerakan yang telah dilakukan dari pihaknya diantaranya INOVASI CENTINI (Cegah Stunting Sejak Dini ) diantaranya Posyandu Remaja, Pelayanan Kesehatan Catin, dan Screening dan Penanganan balita Stunting.Imbuhnya.(Teguh)


TERKAIT

Berita LAINNYA