KUA Batik Nau Terima Tim Safari Ramadhan dari MUI Kabupaten

Bengkulu Utara ( Humas ) - KUA Batik Nau yang dipimpin oleh Senno, S.Pd.I. M.Ag menerima tim safari Ramadhan dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Bengkulu Utara. Acara ini dihadiri oleh Ketua dan Sekretaris MUI Kecamatan Batik Nau.Batik Nau, Rabu, (05/03/2025).

Safari Ramadhan dipusatkan di Masjid Agung Desa Samban Jaya, dengan tausiah agama oleh Ustadz Dimas Rahmat S.Ag Acara ini dihadiri oleh Kepala Desa Samban Jaya, Bapak Misno, tokoh agama, tokoh adat, dan masyarakat.

Dalam acara ini, Ustadz Dimas Rahmat S.Ag menyampaikan tausiah agama tentang pentingnya menjalankan ibadah puasa dengan benar dan meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT.

Setelah acara selesai, Team Safari MUI  memberikan cinderamata kepada takmir masjid agung samban jaya dan tokoh masyarakat sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan atas kunjungan mereka. Acara ini diakhiri dengan foto bersama sebagai kenang-kenangan.

Dengan demikian, acara safari Ramadhan yang diselenggarakan oleh MUI Kabupaten Bengkulu Utara di KUA Batik Nau berjalan dengan sukses dan lancar. KUA Batik Nau berharap bahwa kegiatan ini dapat memperkuat silaturahmi dan meningkatkan kegiatan keagamaan di wilayah tersebut. (M. Nurkolis)


TERKAIT

Berita LAINNYA