Hadiri FGD, Kasubbag TU Doakan Kota Bengkulu Damai dan Rukun.

Hadiri FGD, Kasubbag TU Doakan Kota Bengkulu Damai dan Rukun.

Kota Bengkulu (Humas)-Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu yang diwakili oleh Kasubbag Tata Usaha, Dr. H. Fahrurrazi, M.Si., menghadiri acara Focus Grup Discussion (FGD), Kamis (26/12) bertempat di Grage Hotel Bengkulu. Bertemakan "Memelihara Khamtibmas Pasca Pilkada Dalam Rangka Perayaan Natal dan Tahun  Baru 2025", acara tersebut diinisiasi oleh Polres Kota Bengkulu.

Acara ini turut dihadiri oleh Sekda, Kodim, KPU, Kemenag, FKUB dan Forum Gereja dan dibuka oleh Pj. Walikota Bengkulu, Ir. Arif Gunadi, M.Si.

Kapolres Kota Bengkulu, Kombes Pol Dedy Nata. S.I.K, saat memberikan kata sambutan menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerjasama menjaga keamanaan dan ketertiban selama masa penyelenggaraan Pilkada di Kota Bengkulu.

"Alhamdulillah Pilkada Damai Tahun 2024". Ungkap Kapolres.

Sementara itu, Pj. Walikota Bengkulu, Ir. Arif Gunadi, M.Si. mengungkapkan rasa syukurnya atas Pilkada damai di Kota Bengkulu.

"Saya sebagai Pj. Walikota merasa senang dan sangat bangga atas telah terselenggaranya Pilkada khususnya di kota Bengkulu". Ungkap Pj. Walikota Bengkulu, Ir. Arif Gunadi, M.Si.

Momen FGD ini juga bertepatan dengan pelaksanaan Natal tahun 2024. Perwakilan Perkumpulan Gereja, Pendeta Yusak, menyampaikan pentingnya menjaga kerukunan dan harmonisasi antar umat beragama di Kota Bengkulu.

"Bengkulu merupakan salah satu kota yang rukun. Jarang terdengar adanya konflik beragama". Pungkas PendetaYusak.

Dia juga menambahkan bahwa kerukunan di zaman sekarang juga sangat tergantung pada bijaknya masyarakat menggunakan media sosial.

Sementara itu, Kasubbag TU Kemenag Kota Bengkulu, Dr. H. Fahrurrazi, usai acara tersebut mendoakan agar Kota Bengkulu tetap menjadi kota yang rukun dan damai. (HumasKota)
 


TERKAIT

Berita LAINNYA