kemenag

Gelaran KSM Tingkat Nasional Dimulai, Bengkulu Selatan Utus 2 Siswa

Bengkulu Selatan (Humas) - Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2024 Tingkat Nasional mulai digelar pada Selasa, 3 September 2024. Seleksi tahap akhir ini akan berlangsung selama sekitar lima hari di Maluku Utara dengan beberapa rangkaian acara.

Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tahun ini mengusung tema "Madrasah Maju, Bermutu, Mendunia." Dengan tujuan meningkatkan kualitas pendidikan madrasah dan memotivasi siswa untuk lebih berprestasi di bidang SAINS. 

Kabupaten Bengkulu Selatan yang mengikuti rangkaian kegiatan yang sudah dimulai sejak bulan Mei yang lalu dilaksanakan di Kabupaten dan Provinsi berhasil mengutus dua orang siswa, yakni : Alhhafizh Tsani Harun (Mapel Matematika) dan Rado  (Mapel Geografi).

Sebelum pelaksanaan KSM ini, para siswa telah dibimbing oleh guru-guru terbaik yang telah memberikan dukungan penuh dalam bentuk pelatihan intensif dan pembinaan akademik. 

Dalam arahannya Kakan Kemenag Bengkulu Selatan H. Irawadi, S. Ag., MH menyampaikan harapannya agar pelaksanaan KSM tingkat Nasional Tahun 2024 dapat berjalan dengan lancar dan sukses serta membawa kemenagan untuk Provinsi Bengkulu. 

“Semoga kedepan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) dapat melahirkan generasi muda yang berprestasi, berakhlak mulia, dan mampu bersaing secara global. Serta dapat memberikan kontribusi positif dan menginspirasi madrasah untuk terus meningkatkan mutu Pendidikan,” harap Irawadi. (Lara/Toni)


TERKAIT

Berita LAINNYA