Bengkulu (Informasi dan Humas), Kegiatan ini dilaksanakan selama satu hari pada Hari Senin tanggal 26 Mei 2014, bertempat di Hotel Vista Kota Bengkulu dan diikuti oleh 32 orang peserta yang merupakan perwakilan Majelis Taklim se-Kota Bengkulu.
Kegiatan ini, dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, yang diwakili oleh Kepala Subbag TU, Drs.H.Abu Bakar, M.H.I. Dalam sambutannya, Beliau menyampaikan tentang penting nya keberadaan Majelis Taklim di dalam masyarakat. Khususnya dalam hal pembinaan umat Islam tidak hanya bagi kaum wanita saja tapi juga untuk kaum laki-laki.
Sebagaimana yang kita ketahui, selama ini berkembang pemahaman dalam masyarakat jika majelis taklim hanya untuk kaum wanita saja. Padahal sebenarnya tidak begitu dan hal ini perlu diluruskan demi terciptanya majelis taklim yang dapat memberdayakan umat.
Majelis Taklim memiliki fungsi yang sangat penting di dalam masyarakat. Diantaranya adalah sebagai tempat pengajaran agama Islam secara luas, sebagai wahana untuk melakukan kaderisasi umat, untuk mengembangkan fungsi konseling, sebagai pusat pengembangan keterampilan atau skill jamaah, sebagai wadah silaturahmi dan rekreasi rohani dan juga sebagai tempat perkembangan budaya Islam.
Untuk itulah, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu melalui Seksi Bimas Islam melaksanakan Kegiatan Pembinaan Majelis Taklim dengan tema “Melalui Pembinaan Majelis Taklim Kita Tingkatkan Kreatifitas Pemahaman Agama dalam Membina Umat yang Profesional dan Proporsional”. (Popi)
Redaktur : H. Nopian Gustari