Mukomuko (Humas) - Tingginya curah hujan yang terjadi di Kabupaten Mukomuko menyebabkan beberapa daerah di Kabupaten Mukomuko terendam banjir salah satunya yang mengalami kebanjiran yaitu MAN 2 Mukomuko.
Mengingat lokasi yang dekat dengan kantor serta untuk memastikan kondisi Madrasah, Kepala Kantor Kemenag Mukomuko Drs. H. Ramedlon, M.Pd dengan didampingi Kasubbag Tu para kasi dan beberapa orang staf mengecek langsung kondisi MAN 2 Mukomuko, Selasa (18/5).
Berdasarkan laporan pengurus sekolah banjir menggenangi seluruh halaman madrasah dan ruang kantor karena kondisi bangunan yang lebih rendah.
“Untuk ruang kelas Alhamdullilah tidak tergenang hanya seluruh halaman dan ruang kantor serta ada beberapa berkas yang ikut terendam,” ungkapnya.
Menyikapi kondisi tersebut Kepala Kantor Kemenag Mukomuko menghimbau agar Kepala madrasah bisa berkoordinasi dengan dinas terkait mengenai permasalahan ini agar kedepannya ada solusi sehingga banjir seperti ini tidak terjadi lagi.
“Jika banjir ini terjadi ketika anak sekolah sudah mulai aktif tentunya akan sangat mengganggu proses belajar mengajar, coba Kepala madrasah koordinasiakan hal ini dengan dinas terkait agar ada solusi mengatasi banjir ini,” ungkapnya.
Selain membanjiri madrasah banjir juga menggenangi rumah salah satu pengawai Kemenag Mukomuko yang terletak bersebelahan dengan lokasi MAN 2 Mukomuko. (ts*)