Kepahiang (Humas) - Kantor Kementerian Agama Kab. Kepahiang menerima kunjungan sosialisasi MAN IC Bengkulu Tengah pada Senin, (01/02/2021). Bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama Kab. Kepahiang, dilaksanakan sosialisasi Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia (IC) Bengkulu Tengah.
Kegiatan sosialisasi SNPDB MAN Insan Cendekia ini dihadiri oleh Kasi Penmad Kemenag Kepahiang dan staf, Pengawas, para Kepala Madrasah se-Kabupaten Kepahiang, para Wakil Kepala Bidang Kesiswaan, Kepala TU serta perwakilan Guru Madrasah.
Sosialisasi dibuka secara resmi oleh Plt. Kepala Kemenag Kab. Kepahiang yang diwakili oleh Kasi Pendidikan Madrasah Rusiati, S.Ag. Dalam sambutannya, beliau mengatakan MAN IC merupakan lembaga pendidikan terfavorit yang ada di bawah naungan Kementerian Agama sehingga banyak siswa yang berminat sementara pesertanya sangat terbatas.
“Saya mengharapkan para siswa-siswi khususnya di Kabupaten Kepahiang untuk mengikuti tes tersebut, dimana MAN IC banyak menorehkan prestasi jadi tidak ada ruginya bagi kita menyekolahkan anak-anaknya ke MAN IC Bengkulu Tengah,” harap Rusi.
Dalam kegiatan sosialisasi tersebut, tim sosialisasi MAN IC yang diwakili oleh Waka Kesiswaan Cici Mulyasari, M.Pd, menerangkan tata cara pendaftaran, sarana dan prasarana yang dimiliki, prestasi akademik, kegiatan ekstrakurikuler dan berbagai hal yang berhubungan dengan MAN IC Benteng.
Selanjutnya, Cici Menerangkan Pendaftaran siswa MAN IC bisa dilakukan melalui dua jalur yaitu jalur regular dan jalur prestasi.
“Jalur regular kita mulai pendaftaran pada 11 Januari sampai 11 Februari 2021, sedangkan untuk jalur prestasi dimulai 11 Januari sampai 6 Februari 2021,” jelas Cici.
Di akhir acara sosialisasi, Kasi Pendidikan Madrasah Rusiati, S.Ag menyampaikan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada tim SNPDB MAN IC Bengkulu Tengah yang telah mengadakan kegiatan sosialisasi SNPDB di Kemenag Kepahiang.
“Saya ucapkan terima kasih atas kunjungannya ke Kantor Kemenag Kepahiang. Kami berharap informasi yang sudah diberikan, bisa bermanfaat untuk diteruskan kepada siswa-siswi yang akan melanjutkan sekolahnya di sekolah favorit,” demikian tutupnya.