Bengkulu (Informasi dan Humas) 7/10- Para Siswa/i kelas VI MIM Lubuk Kembang Kabupaten Rejang Lebong membuat kerajinan tangan dari kain Perca ,05 /10 /2015.
Pembuatan kerajinan tangan ini di bimbing oleh seorang Guru Idha Laila S.Pd.Adapun Kegiatan kali ini adalah pembutan Bross Jilbab ,dengan bahan yang di siapkan di antaranya Kain Perca,gunting,jarum pentul,dan peniti bross.
Kain perca adalah jenis kain dari sisa pembuatan pakaian yang berupa potongan-potongan kain kecil yang kami ambil dari penjahit .Teknik menjahit kain perca yaitu dengan cara menjahit dalam menggabungkan kain-kain perca mengikuti alur atau pola potongan-potongan kain itu sendiri.Jelas “Idha”
Dengan penuh kesabaran Idha membimbing para siswa cara membuat Bross , kerajinan kain perca dapat dilakukan dengan cara manual, yaitu dengan dijahit tangan, dan bisa juga menggunakan mesin jahit.
Kalian juga bisa mencoba membuat kreasi kain perca di rumah dengan memanfaatkan kain-kain sisa yang sudah tidak terpakai lagi agar waktu senggang kalian di rumah lebih bermanfaat dan tidak terbuang sia-sia.
Penulis : Atin Sugiarti S.Pd.I **
Redaktur: Arsuk E