Pendidikan Madrasah

Siswa MAN Ipuh Lulus Seratus Persen

Bengkulu (Informasi dan Humas) 30/5- Setelah mengikuti rangkaian Ujian Nasional (UN) beberapa waktu lalu akhirnya MAN Iput memperoleh kelulusan mencapai 100 persen setelah 67 Siswa MAN Ipuh Kabupaten Mukomuko dinyatakan lulus dengan rata-rata nilai yang cukup memuaskan. Berdasarkan pantauan saat pengumuman kelulusan, Jumat (24/5) seluruh siswa MAN Iputh terlihat bahagia setelah mendengar pengumuman “siswa MAN Ipuh lulus seratus persen” begitu juga dengan orang tua/ wali murid yang turut hadir pada pengumuman kelulusan yang secara spontan melakukan sujud syukur setelah mendengar pengumuman tersebut bahkan mereka merlinangan air mata tak percaya ujian yang begitu sulit terbayar sudah dengan kelulusan mereka. Berdasarkan hasil rekapitulasi nilai, Rulan Permatasari siswa Kelas XII MAN Ipuh jurusan IPA meraih nilai terbaik diantara siswa yang lain dengan rata rata nilai mencapai 7,3. Putri pasangan Bapak Musa dan Ibu Murni ini memang terkenal pintar dan berprestasi dari kelas X (sepuluh) dan selalu aktif dalam kegiatan sekolah. Pengumuman tersebut dilaksanakan pada jam 15.00 WIB berdasarkan kesepakatan Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) tingkat SMA sederajat kabupaten Mukomuko, meskipun siswa kita lulus seratus persen kita tetap mengundang orang tua murid untuk mengambil amplop kelulusan siswa tersebut karena sehari sebelum pengumuman itu dilaksanakn kita telah memberi undangan untuk wali murid agar bisa hadir pada acara pengumuman kelulusan ini ucap Ibu Nursyamsiah, M.Pd. "Alhamdulillah anak kita lulus seratus persen, sebagai kepala Madrasah yang baru beberapa bulan disini saya cukup bangga dengan kelulusan seratus persen ini karena jerih payah dan usaha kita untuk mensukseskan Ujian Nasional Tahun ini terbalas dengan buah manis kelulusan anak seratus persen,"paparnya. Untuk itu ia menghimbau kepada Siswa MAN Ipuh untuk tidak terlalu larut dalam kegembiraan degan melakukan coret-coret baju seragama karena hal tersebut merupakan hal yang sia-sia. Selain itu ia juga berharap besar dengan kelulusan siswa MAN Ipuh yang mencapai 100 persen dapat memberikan motivasi bagi adik-adik tingkatnya serta dapat menumbuhkan kepercayaah masyarakat untuk mendidik putra-putrinya di MAN Ipuh. Penulis : Renny Molina/JJ Editor : H.Nopian Gustari

TERKAIT

Pendidikan LAINNYA