Pendidikan Madrasah

Siswa Asrama MAN 1 Kepahiang Adakan Kuliah Subuh

Bengkulu (Inmas)-  Siswa-siswi yang menetap di Asrama MAN 1 Kepahiang mulai rutin adakan kuliah subuh setiap usai shalat subuh berjamaah. Kegiatan ini mulai diadakan sejak kamis lalu (1/6) dan rencananya akan terus berlanjut selama bulan Ramadhan.

 

    Menurut Pembina Asrama MAN 1 Kepahiang, Siti Hariyanti, S.Pd. I, kegiatan ini diadakan untuk mengisi bulan Ramadhan. Yang menjadi pemateri kuliah subuh adalah siswa-siswi asrama secara bergantian seperti yang telah dijadwalkan. Untuk saat ini, siswa-siswi asrama baru berjumlah 14 orang, mereka yang tinggal di asrama rata-rata memang alamat rumahnya jauh dari sekolah.

    Kepala MAN 1 Kepahiang, Dra. Hj. Rosnani, M.Pd mendukung penuh agenda yang dibuat pembina asrama ini. “Selain untuk menambah wawasan anak asrama, ini juga bisa melatih mereka untuk berani berbicara di depan umum” ujar beliau. (Novia)

Redaktur : H. Rolly Gunawan

 


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA