Bengkulu Tengah (Inmas)- Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Bengkulu Tengah menggelar kegiatan makan sehat bersama untuk siswa. Seluruh siswa yang terdiri dari 127 orang hadir dalam kegiatan yang dilaksanakan pada Jum’at pagi Setiap Awal Bulan 01 November 2019.
Kegiatan makan sehat ini merupakan salah satu program dari UKS MIN 1 Benteng yang diadakan setiap bulan. Selain menanamkan kebiasaan makan makanan yang sehat, kegiatan ini juga memberikan pengetahuan tentang gizi yan baik sehingga menambah wawasan para siswa tentang makanan sehat.
“Menu yang disiapkan kali ini adalah bubur kacang hijau. Dengan makan secara bersama-sama dengan menu yang sama, maka akan menumbuhkan rasa kebersamaan bagi siswa sehingga para siswa lebih senang dan semangat” ungkap Emiyati, M.Pd Kepala Madrasah.
Program makan sehat UKS yang diadakan setiap bulan ini akan mengenalkan kepada siswa berbagai variasi makanan yang sehat dan kandungan gizi yang ada pada makanan serta manfaat yang akan diberikan kepada tubuh sehingga siswa dapat memilih makanan yang baik. (Anita NS)