Mukomuko (Humas) - Peserta Kompetisi Sains Nasional Kabupaten/Kota (KSNK) Tahun 2021 MAN 1 Mukomuko terdaftar sebanyak 16 peserta. Keenam belas peserta tersebut merupakan siswa kelas X dan XI. Sebelum mengikuti KSNK utama, seluruh peserta dan penyelenggara KSNK diwajibkan untuk mengikuti simulasi. Hal ini disampaikan oleh Panitia KSNK Provinsi Bengkulu sesuai surat nomor: 420/3048/Dikbud/2021.
Melalui lampiran surat tersebut, Panitia KSNK dalam hal ini Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu menyampaikan jadwal pelaksanaan KSNK. Tidak hanya pelaksanaan KSNK, dalam lampiran surat tersebut juga dicantumkan jadwal sinkronisasi dan simulasi I dan II.
Menyikapi surat tersebut, MAN 1 Mukomuko melaksanakan simulasi pada hari Jumat, 28 Mei 2021. Simulasi tersebut diikuti oleh peserta KSNK MAN 1 Mukomuko yang berjumlah enam belas peserta. Keenam belas peserta KSNK MAN 1 Mukomuko tersebut terbagi ke dalam beberapa cabang kompetisi yaitu Matematika, Kimia, Fisika, Biologi, Geografi, Kebumian, dan Astronomi.
Adapun system yang digunakan dalam KSNK Tahun 2021 yaitu menggunakan aplikasi UNBK semi online. Sistem ini sama dengan sistem yang digunakan sistem Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang pernah dilaksanakan tahun sebelumnya.
Kepala MAN 1 Mukomuko, Nursyamsiah, M.Pd. mengingatkan kepada peserta dan guru pembina KSN untuk lebih giat lagi dalam melakukan pembinaan membahas materi-materi yang berkaitan dengan bidang kompetisi masing-masing peserta karena pelaksanaan KSNK akan dilaksanakan tanggal 3 s/d 4 Juni 2021.
Merespon hal tersebut, peserta KSNK MAN 1 Mukomuko optimis bisa bersaing dengan kemampuan terbaiknya untuk meraih juara pada KSNK tahun ini. Semangat dan optimisme tersebut mendapat dukungan dan doa dari keluarga besar MAN 1 Mukomuko. *(J88)