Kota Bengkulu (Humas) 04/11-Dalam rangka penguatan dan pengembangan ilmu dan teknologi serta peningkatan mutu dan daya saing siswa madrasah, Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Kota Bengkulu ikut bertarung dalam lomba Olimpiade Sains Siswa Nasional (OSSN) yang diselenggarakan oleh Lembaga Garuda Sains Indonesia.
Tahapan seleksi telah dilaksanakan secara online pada Minggu 31 September 2021 yang lalu. Adapun siswa yang mengikuti lomba tersebut atas nama Zelfi Amelia dan Agus Saputri untuk mata pelajatan (Mapel) IPA, Gaeza Arrozikiansyah untuk Mapel IPS dan Aqila Nurwadidah untuk Mapel Matematika. Keempat siswa yang telah lulus seleksi tersebut selanjutnya terpilih untuk mengikuti Lomba OSSN 2021 Tingkat Nasional secara online, yang akan dilaksanakan nanti.
Terkait lomba ini, Kepala MTsN 2 Kota Bengkulu, Diniah, M.Pd. menyampaiakan “Kami sadar betul bahwa perjuangan mereka dan perjuangan pembina telah sangat baik. Semoga ini menjadi ikhtiar kita dalam memperoleh keberhasilan, dan semoga siswa siswi kita berhasil dengan nilai yang memuaskan dalam ikut kompetensi ini”. Ujar Diniah. (Weliya/Popi)