CURUP (HUMAS) --- MTs. Baitul Makmur Curup (BM Curup) melakukan upaya kerjasama dalam penanganan masalah sampah dengan mengandeng komunitas peduli sampah yang ada di Rejang Lebong (RL). Sampah merupakan permasalahan yang menjadi masalah bersama untuk diselesaikan secara bersama pula baik secara personal maupun bersama.
Ust. Tarmizi, S.Pd.I,. Gr Kepala Mts. BM Curup menyambut baik program ini. Diharapkan dengan kerjasama Komunitas peduli sampah ini dapat mewujudkan kota Curup yang indah, apalagi komunitas ini sudah beberapa tahun lalu berdiri yang didirikan oleh sekelompok anak muda.
‘’Karenanya saya mengajak masyarakat untuk memisahakan sampah dan menjadikan samapah tersebut tetap bernilai ekonomis. MTs. BM Curup dengan santri yang tergolong banyak dan letak strategis terus berupaya untuk menjaga kebersihan,’’ kata Tarmizi.
Ustad ini juga menambahkan, Kedatangan pengelola Bank Sampah menjelaskan kepada pihak BM Curup akan pentingnya arti kebersihan dan banyak nilai yang bisa dihasilakan dari kegiatan ini.
“Kami sepakat dan stuju untuk bermitra dengan Bank Sampah, kita sama-sama mendidik dan mengajarkan kebersihan kepada santri kita” demikian Mizi.(***)