Mukomuko (Inmas)- Dalam rangka menjaga kesehatan siswa, Sabtu 19 Oktober 2019,Bertempat di MIN 1Mukomuko TIM UKS Puskesmas Ipuh memeriksa kesehatan siswa/i kelas 4 dan 5.
Kegiatan ini dilaksanakan rutin setiap 3 bulan sekali dalam 1 tahun untuk menjaga kesehatan siswa/i. kegiatan ini adalah salah satu poin dalam MOU lintas sektoral yang dilaksanakan MIN 1 MM dan Puskesmas .
Dalam kegiatan ini ditemui beberapa siswa yang mengalami ganguan penglihatan dan sakit pada telinga, pihak Madrasah menindaklanjuti memberikan informasi kepada wali murid anak yang bermasalah dengan kesehatan untuk mengantar anak tersebut ke Puskesmas untuk tindakan yang lebih lanjut hal tersebut selalu dilakukan pihak Madrasah bila ada temuan .
Masita berharap kegiatan ini selalu berlanjut demi program kesehatan anak dan ucapan terima kasih kepada pihak Puskesmas Ipuh yang sudah memberikan pelayanan yang terbaik . “ungkapnya” (Nurman).