Mukomuko (Humas) - MAN 2 Mukomuko mendapat kesempatan menjadi penyelenggara Kompetisi Sains Nasional (KSN) Tingkat Kabupaten Tahun 2021. Peserta KSNK ini adalah siswa MAN 2 Mukomuko yang telah lulus seleksi di tingkat sekolah pada seleksi tahap 1. Dari 9 bidang keilmuan, MAN 2 Mukomuko berpartisipasi dalam 7 bidang keilmuan dengan mengirim 20 utusan sebagai sebuah upaya untuk meningkatkan mental dan mengasah kemampuan peserta didik dalam even-even Nasional.
"Ini adalah sebuah kesempatan bagi siswa untuk menumbuhkan rasa percaya diri mereka," ujar Syafrizal, S.Ag Kepala MAN 2 Mukomuko.
Lebih lanjut Syafrizal mengatakan bahwa dalam even ini, siswa dibimbing oleh guru pembimbing yang telah ditugaskan secara intensif.
"Berkat kerjasama guru pembimbing, siswa, guru mata pelajaran dan piha pihak lain, alhamdulillah kita bisa mengutus 20 peserta," sambung Syafrizal.
Pelaksanaan seleksi tingkat Kabupaten ini dilaksanakan secara mandiri di MAN 2 Mukomuko dengan memanfaatkan fasilitas yang ada di laboratorium komputer. Seleksi yang dilaksanakan tanggal 3-4 Juni ini menggunakan sistem yang sama dengan sistem yang diterapkan pada UNBK yaitu ujian semi online. Dalam ujian semi online ini, proktor dan teknisi masing-masing sekolah harus menggunakan VHD yang dikirim oleh panitia pusat untuk diaplikasikan di server masing-masing. Kemudian sesuai dengan jadwal, proktor harus melakukan sinkronisasi data server dengan data di web KSNK.
MAN 2 Mukomuko mengirim utusan di bidang keilmuan Ekonomi, Matematika, Kimia, Geografi, Informasi dan Komputer, Biologi dan Fisika dengan masing-masing bidang terdiri dari 2-3 utusan sesuai ketentuan batas maksimal yang ditetapkan panitia. Peserta merupakan siswa MAN 2 Mukomuko kelas X dan XII baik IPA maupun IPS. Sementara pembimbing adalah guru mata pelajaran dan guru yang berkompeten di bidang keilmuan yang dilombakan.
"Semoga ini bisa memacu semangat siswa dalam belajar dan terus meraih prestasi," tutup Syafrizal.