Pendidikan Madrasah

Kepala MAN 2 Mukomuko Serahkan Penghargaan Kepada Peserta KSN-P, KSM-P, dan KOMBANAS

Mukomuko (Humas) - Kepala MAN 2 Mukomuko menyerahkan penghargaan kepada peserta didik yang menjadi utusan Kompetisi Sains Nasional Tingkat Provinsi (KSN-P) Kompetisi Sains Madrasah Tingkat Provinsi (KSM-P) dan Kompetisi Bahasa Arab Nasional tingkat Nasional (KOMBANAS). Penyerahan penghargaan ini dilaksanakan seusai pelaksanaan upacara bendera, hal ini dilakukan agar diketahui secara luas dikalangan keluarga besar MAN 2 Mukomuko sebagai motivasi bagi peserta didik lainnya.

"Kita sengaja menyampaikan ini setelah upacara bendera agar semua warga madrasah mengetahuinya. Ini tentu akan menjadi motivasi bagi peserta didik dan guru pembimbing lainnya," ujar Syafrizal, S.Ag Kepala MAN 2 Mukomuko.

Penyerahan penghargaan ini diberikan kepada Azizah Zumita (Harapan 1 KSM bidang Geografi tingkat Provinsi) Melisa (juara 2 Kombanas Provinsi). Selain kedua orang tersebut, penghargaan juga diberikan kepada Afira (peserta KSM-KSN Provinsi bidang Biologi) Riska Ayu Lestari (peserta KSM-KSN Provinsi bidang Ekonomi) Bagas Ibnu Khansa (KSM-Provinsi bidang fisika) M. Arifin (KSM-Provinsi bidang matematika) Melda Sri Mulyani (Peserta KSM-Provinsi bidang Kima) Jelita Lailatul Arbaini (Peserta KOMBANAS Provinsi) dan M. Sayyaf (Peserta KSN-Provinsi bidang Ekonomi).

Sementara itu Waka kesiswaan MAN 2 Mukomuko menyatakan kebahagiaannya dengan raihan prestasi siswa walau dalam 2 semester terakhir proses pembelajaran kurang maksimal.

"Kita bangga dengan siswa dan guru pembimbing, mereka berjuang maksimal memanfaatkan waktu dan peluang. Walau harus diakui kalau proses KBM tidak berjalan maksimal selama masa pandemi, tetapi ternyata siswa dan pembimbing bisa mengukir prestasi," ungkap Deti.

Untuk KSN-Provinsi sampai saat ini masih menunggu info pengumuman hasil kompetisi yang dilaksanakan tanggal 19 September silam. Sementara untuk KOMBANAS, 1 peserta yang lolos ke tingkat nasional juga masih menunggu info hasil kompetisi yang dilaksanakan pada tanggal 2 Oktober yang lalu.

"Saat ini kita masih menunggu pengumuman dari 2 kompetisi, yaitu KSN-P dan KOMBANAS tingkat Nasional. Semoga peserta didik kita memperoleh hasil terbaik yang bisa membanggakan madrasah, Kabupaten dan Provinsi," tutup Deti. (achy)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA