Pendidikan Madrasah

Kepala MAN 1 Mukomuko Pimpin Rapat Pembagian Tugas Menjelang Libur

Ipuh (Humas) - Menjelang libur semester ganjil, Kepala MAN 1 Mukomuko Ibu Nursyamsiah, M.Pd. pimpin rapat pembagian tugas semester genap TP.2020/2021, pada Selasa, 15 Desember 2020. Rapat dinas yang dilaksanakan di ruang guru membahas beberapa hal diantaranya, Pembagian tugas mengajar untuk semester genap, Pembahasan nilai semester ganjil dan  pemilihan wakil kepala madrasah.

Rapat diawali dengan pembagian tugas mengajar semester genap tahun pelajaran 2020/2021. Menurut Kepala MAN 1 Mukomuko pembagian tugas semester genap dilakukan sebelum libur semester ganjil agar guru-guru dapat menyiapkan segala perangkat pembelajaran sebelum Proses Belajar Mengajar (PBM) semester genap dimulai yaitu pada januari 2021.

Pembahasan kedua dalam rapat dilakukan dengan membahas nilai siswa yang bermasalah. Kepada wali kelas Ibu Nurysamsiah menyampaikan bahwa jika ada nilai yang meragukan agar wali kelas berkoordinasi dengan guru mata pelajaran untuk mamastikan nilai sudah sesuai dengan yang seharusnya sebelum melakukan pencetakan rapor nilai. Pembagian rapor semester ganjil TP 2020/2021 rencananya akan dibagikan pada  Jumat, 18 Desember 2020.

Usai membahas kedua agenda rapat di atas, rapat dilanjutkan dengan melakukan pemilihan wakil kepala madrasah. Berdasarkan hasil rapat tersebut, ada beberapa wakil kepala madrasah yang masih tetap pada jabatannya, namun ada yang mengalami perubahan posisi.

Berikut hasil rapat pemilihan wakil kepala madrasah; Wakil Kepala Madrasah bagian Sarana Prasarana kini dipercayakan kepada Ibu Sutriani, S.Pd.I, menggantikan Bapak Diki Nanda Putra, M.Pd.I yang kini dipercaya sebagai Wakil Kesiswaan menggantikan Bapak Doni Irawan, S.Pd.I. Adapun posisi Wakil Kepala Madrasah Bagian Kehumasan masih dijabat oleh Ibu Alni, M.Pd. sementara Wakil Kurikulum juga masih dipercayakan kepada Ibu Nurhamidar, SE.

Kepada Wakil Kepala Madrasah yang telah dipilih, guru-guru dan Staf TU MAN 1 Mukomuko mengucapkan selamat dan sukses semoga amanah dalam menjalankan tugas sebagai wakil kepala madrasah. Adanya perubahan ini, keluarga besar MAN 1 Mukomuko berharap membawa perubahan MAN 1 Mukomuko ke arah yang lebih baik lagi. *(J88)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA