Mukomuko (Humas) - Berada di tengah-tengah siswa memberikan nuansa yang berbeda bagi Kasi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko. Pasalnya ini kali pertama menyapa langsung siswa yang sedang belajar di kelas. Karena sebelum menjabat Kasi Penmad, Nano Zurya Harvan F, S.H.I., lebih banyak bersentuhan dengan keuangan, yakni sebagai bendahara pengeluaran untuk Satker Pendis Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko.
Kehadiran Kasi Pendidikan Madrasah di kelas, disambut antusias oleh siswa. Dalam kesempatan ini Nano Zurya memberikan semangat kepada anak-anak untuk belajar lebih giat agar nanti bisa menuai kesuksesan.
"Kunci dari sebuah kesuksesan itu ialah selalu belajar, dimanapun dan kapanpun. Belajar tidak mengenal batasan usia, untuk itu agar cita-cita kalian bisa tercapai teruslah belajar," ujar Nano Zurya.
Sebagai Kepala madrasah, Yuli, S.Pd.I., mengapresiasi kehadiran Kasi Penmad yang memberikan motivasi bagi peserta didik di madrasah.
“Saya sangat bersyukur, pak Kasi bisa hadir di tengah-tengah siswa untuk memacu semangat belajar,” ujar Yuli. (Yl)