Pendidikan Madrasah

Kasi PAIS Kemenag BU Cek Berkas Penerima Tunjangan Sertifikasi Guru

Bengkulu (Informasi dan Humas) 1/9- Kasi Pendidikan Agama Islam Kantor Kemenag Kab. Bengkulu Utara, Drs. H. Hamzah kembali mengecek kelengkapan berkas guru Pendidkan Agama Islam calon penerima sertifikasi tahun 2015, Jum’at, (29/8) di Aula Kantor Kementerian Agama Kab. Bengkulu Utara.

Diungkapkan Hamzah, ada 31 Guru Agama Islam Penerima Seritifkasi tahun 2014 yang hingga saat ini belum bisa menerima tunjangan sertifikasi. Hal ini dikarenakan ada beberapa berkas yang belum dilengkapi.

Hamzah berharap, melalui pertemuan ini, semua permaslahan yang kita hadapi, yaitu tertundanya proses pencairan sertifikasi bisa segera terselesaikan.

“Untuk itu, melalui pertemuan ini, saya harapkan kepada Bapak ibu dapat saling membantu untuk mengecek kembali dimana letak kekurangan berkas dari bapak ibu semua, sehingga kami dari Kementerian Agama Kab. Bengkulu Utara bisa sesegera mungkin menyelesaikan tugas kami” Jelas Hamzah

Hamzah juga meminta nantinya bapak ibu dapat mempertanggung jawabkan dana tunjangan sertifikasi dengan menyampaikan laporan tugas dan kewajiban bapak ibu sebagai guru agama islam penerima sertifikasi kepada kami, sehingga kami disini dapat dengan mudah mengontrol aktivitas bapak ibu semua.

Penulis : Yudhistira/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA