Pendidikan Madrasah

Guru dan Staf MTs Qaryatul Jihad Sharing Cara Pengisian Raport K-13

Bengkulu (Informasi dan Humas) 10/10- Ka. MTs Qaryatul Jihad Bengkulu Tengah lakukan sharing dengan guru dan staf madrasah tentang tata cara pengisian blanko raport K-13, Rabu (8/10) kemarin.

Acara yang terselenggara atas dasar inisiatif kepala madrasah ini dilakukan agar dewan guru dan staf MTs Qaryatul Jihad lebih memahami akan adanya raport terbaru untuk kurikulum K-13. Dewan guru beserta staf bersama-sama sharing atau berbagi pengetahuan tentang beberapa bagian di dalam blanko raport yang tergolong baru tersebut. 

Disela perbincangan, Ka. Madrasah mengungkapkan, selain baru blanko raport K-13 ini juga harus diisi dalam bentuk aplikasi di dalam komputer, sehingga harus memahami terlebih dahulu berbagai rumus pengisian per-bagiannya. Dalam pengisian raport terbaru ini, banyak hal yang harus diperhatikan, terutama nilai yang diperoleh masing-masing anak. 

Didalam aplikasi raport ini nilai diberikan melalui deskripsi kualitatif. Artinya meskipun anak mendapatkan nilai atau skala yang sama akan tetapi tingkat pengetahuan dan pemahaman akan mata pelajaran berbeda secara deskripsinya. 

Dikataknnya lagi bahwa aplikasi raport ini rencananya akan diterapkan untuk siswa baru tahun pelajaran 2014/ 2015 atau yang berada di kelas VII (tujuh) sekarang. 

Sebagai kurikulum terbaru, K-13 tentunya merupakan perbaikan terbaru dari kurikulum-kurikulum sebelumnya. Sehingga dengan diterapkannya kurikulum terbaru ini, kualitas akan pendidikan untuk satuan madrasah khususnya akan lebih terarah dan lebih baik untuk seluruh peserta pendidikan.

Penulis: Abdul Azis/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA