Pendidikan Madrasah

Ajang UNIB FAIR, Siswa MTs Mambaul Ulum Raih Juara 1

Bengkulu Tengah (Inmas)- Jajaran Madrasah dilingkungan Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah kembali meraih prestasi yang membanggakan.

 

    Adalah Ihsan Maulana Siswa kelas VII Madrasah Tsanawaiyah Mambaul Ulum Kabupaten Bengkulu Tengah meraih prestasi yang sangat membanggakan yaitu mendapat juara 1 pada ajang lomba puisi tingkat pelajar dan Mahasiswa se Provinsi Bengkulu yang diselenggarakan di Universitas Bengkulu, 29/11/2017.

    Khadziqoh Nur Naila, S.Pd selaku Kepala MTs Mambaul Ulum memberikan apresiasi yang tinggi terhadap prestasi tersebut.

    “Selaku kepala Madrasah saya sangat merasa bangga atas prestasi ini, siswa-siswi kita mampu bersaing ditingkat provinsi dengan prestasi yang cemerlang, mendapat juara 1 pada ajang lomba puisi tingkat pelajar dan Mahasiswa se Provinsi Bengkulu” ungkap Khadziqoh

    Mudah-mudahan ini bisa menjadi inspirasi dan semangat  bagi siswa-siswi yang lain untuk selalu meningkatkan kemampuannya dibidang apa saja didunia pendidikan, sekaligus harapan kita melalui berbagai prestasi yang dicapai mampu menepis persepsi miring masyarakat selama ini terhapad madrasah, dan kita sudah membuktikan bahwa siswa madrasah pun mampu berkompetisi di segala bidang. Tambahnya(Bobi)

 

 


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA