Tumbuhkan Kebiasaan Ibadah, Siswa Kelas 6 MIN 2 Bengkulu Tengah Laksanakan Sholat Dhuha Berjamaah

Siswa kelas 6 MIN 2 Bengkulu Tengah melaksanakan sholat Dhuha berjamaah sebagai bagian dari pembiasaan ibadah di madrasah, Selasa (11/02/2025 ).

Bengkulu Tengah ( Humas ) - Siswa kelas 6 MIN 2 Bengkulu Tengah melaksanakan sholat Dhuha berjamaah sebagai bagian dari pembiasaan ibadah di madrasah, Selasa (11/02/2025 ). Kegiatan ini berlangsung di dalam kelas dengan penuh kekhusyukan, dipandu langsung oleh guru agama, Pak Nurdin, S.Pd.I.

Pak Nurdin menyampaikan bahwa sholat Dhuha memiliki banyak keutamaan, termasuk membuka pintu rezeki dan menenangkan hati. “Anak-anak perlu membiasakan diri dengan sholat Dhuha karena ini adalah salah satu amalan sunnah yang dapat mendekatkan diri kepada Allah. Selain itu, sholat ini juga melatih kedisiplinan dan kemandirian dalam beribadah,” ujar Pak Nurdin.

Kegiatan sholat Dhuha ini rutin dilakukan oleh siswa kelas 6 untuk membangun kebiasaan baik sejak dini. Setelah sholat, mereka juga membaca doa dan dzikir bersama sebelum melanjutkan kegiatan belajar. Dengan adanya pembiasaan ini, diharapkan siswa semakin terbiasa melaksanakan ibadah dengan penuh kesadaran dan keikhlasan.(Ridho)


TERKAIT

Berita LAINNYA