Siswi Berprestasi Asal MTs Panca Mukti Benteng Atas Nama " Jenny " Raih Juara Harapan I Lomba baca Puisi Tingkat Kabupaten Benteng

MTs Panca Mukti Bengkulu Tengah berhasil menjadi harapan I dalam lomba membaca puisi bagi siswa SLTP/MTs Tingkat Kabupaten Bengkulu Tengah (20/06/2024).

Bengkulu Tengah ( Humas ) -  MTs Panca Mukti Bengkulu Tengah berhasil menjadi harapan I dalam lomba membaca puisi bagi siswa SLTP/MTs Tingkat Kabupaten Bengkulu Tengah dalam rangka HUT Bengkulu Tengah ke -16 kerja sama perpustakaan wilayah benteng . Jenny berhasil memperoleh piagam, tropi, dan uang pembinaan sebesar Rp 600.000. Lomba bertutur ini dilaksanakan di Pendopo, Rumah Dinas Bupati Bengkulu Tengah,  (20/06/2024).

Menurut Kepala MTs Panca Mukti Bengkulu Tengah, Tri Gustin S.Ag. penyerahan hadiah pemenang berlangsung pada hari perlombaan itu juga. Kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Bengkulu Tengah. Kami sangat mengapresiasi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan konsisten melaksanakan perlombaan ini setiap tahunnya. Even ini sangat bermanfaat untuk siswa mengekplor kompetensi diri dalam genre bertutur. Kemampuan bertutur ini tidak mudah. Siswa harus mengusai teknik-tekniknya, karena melalui cerita banyak pesan-pesan moral yang akan disampaikan.

Sementera Ibu Nur Hidayati, S.Pd. yang merupakan Guru sekaligus pelatih dan pendamping mengatakan sangat senang dan bangga atas keberhasilan yang diraih oleh siswanya. “Dan akan terus melatih siswa tersebut agar bisa lebih baik lagi untuk persiapan lomba berikutnya. Semoga Jenny untuk terus tetap meraih prestasi dan terus semangat di setiap perlombaan yang ada” tuturnya menutup pembicaraannya. (Merdiansyah)


TERKAIT

Berita LAINNYA