REJANG LEBONG (HUMAS) --- Kepala Kantor Kementerian Agama Rejang Lebong, H. Lukman, S.Ag., M.H., bersama Kasubbag TU Kemenag Rejang Lebong, Drs. Suhardihirol, M.Pd., turut hadir di acara rapat pelaksanaan Hari Amal Bakti (HAB) Kemenag ke-78. Acara ini diadakan di aula kantor Kemenag Rejang Lebong dan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk para Kasi dan Penyelenggara, Ketua Pokjawas & Pokjaluh, kepala KUA dan Madrasah, serta Ketua PGRI cabang Kemenag Rejang Lebong beserta seluruh panitia.(30/11).
Rapat yang dipimpin oleh Kasi Penyelenggara Zawa, yang menjabat sebagai Ketua Penyelenggara HAB, H. Alfuadi, S.Ag., M.H., dan Sekretaris Mardi Lestari, S.Pd.
Dalam sambutannya, H. Lukman berharap agar HAB Kemenag ke-78 dapat dirayakan dengan sederhana, penuh makna, dan sukses. "Semoga acara ini menjadi momentum untuk mempererat tali silaturahmi di antara kita semua, serta membangkitkan semangat berbakti kepada masyarakat dan negara," ujarnya.
Salah satu sorotan utama dalam rapat tersebut adalah pembahasan mengenai perlombaan yang akan dilaksanakan dalam rangka HAB. Para peserta, termasuk KUA, Madrasah, dan PGRI cabang Kemenag Rejang Lebong, antusias menyimak rincian biaya yang diperlukan untuk menyukseskan setiap perlombaan.
HAB Kemenag ke-78 diharapkan bukan hanya sebagai ajang perlombaan semata, melainkan juga sebagai wadah untuk mempererat hubungan sosial, meningkatkan solidaritas di kalangan pegawai Kemenag, dan mendorong semangat berprestasi. Acara ini dianggap sebagai momen bersejarah yang mempertegas komitmen Kemenag Rejang Lebong dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dalam pelayanan kepada masyarakat dan negara.
Dengan semangat kebersamaan dan tekad untuk memberikan yang terbaik, Kemenag Rejang Lebong menatap HAB ke-78 sebagai titik tolak baru menuju pencapaian yang lebih gemilang dalam memberdayakan masyarakat dan memajukan sektor keagamaan di wilayah tersebut.(Prada)