Prestasi Gemilang: Madrasah MIN 2 Bengkulu Tengah Beri Penghargaan Langsung Untuk Anak-Anak Berprestasi

Madrasah MIN 2 Bengkulu Tengah menggelar acara pemberian reward bagi anak-anak berprestasi setelah upacara bendera ( 22/07/2024 )

Bengkulu Tengah ( Humas ) -  Madrasah MIN 2 Bengkulu Tengah menggelar acara pemberian reward bagi anak-anak berprestasi setelah upacara bendera ( 22/07/2024 ). Acara ini diselenggarakan sebagai bentuk penghargaan atas prestasi dalam ajang Kompetensi Sains Madrasah (KSM), karate, dan taekwondo. Pemberian reward dilakukan langsung oleh Bapak Kepala Madrasah Izhar, M.Pd, serta Ibu Wakil Kepala Madrasah Nur Ismi, S.Pd. 

Dalam sambutannya, Bapak Izhar menekankan pentingnya pengembangan kompetensi akademis non-akademis sebagai bagian integral dari pendidikan di Madrasah Min 2."Kami bangga akan pencapaian anak-anak kita hari ini. Mereka telah menunjukkan dedikasi yang luar biasa dalam Kompetensi Sains Madrasah, karate, dan taekwondo," ujar Bapak Kepala Madrasah Izhar, M.Pd

Sementara itu, Ibu Nur Ismi menggarisbawahi peran keluarga dalam mendukung anak-anak dalam mengembangkan bakat dan minat mereka di berbagai bidang.Dengan adanya pemberian reward ini diharapkan dapat memotivasi siswa-siswa untuk terus berprestasi dan berinovasi dalam mengejar cita-cita mereka.( Ridho )


TERKAIT

Berita LAINNYA