Pertama Di Bulan Oktober KUA Kecamatan Air Periukan Terbitkan Rekomendasi Nikah Ke Jawah Tengah

Seluma  (Humas) - Untuk pertama kalinya dibulan Oktober  Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Air Periukan menerbitkan Rekomendasi Nikah ke Jawa Tengah Selasa,15/10

Adapun warga  Desa yang akan melaksanakan pernikahan tersebut seorang Laki-laki berasal dari Desa Sukamaju Kecamatan Air Periukan  dengan seorang perempuan yang berasal dari jawa tengah

Rekomendasi Nikah dikeluarkan berdasarkan permintaan yang bersangkutan Dengan rencana  jadwal pernikahan akan ditentukan langsung oleh pihak berwenang yang mengurusi masalah pernikahan di jawa Tengah, semoga acara Pernikahan nya nanti akan berjalan dengan lancar, terang Umar Hidayatullah Selaku penghulu KUA Air Periukan.

Umar juga menyatakan bahwa ini untuk pertama kali di bulan oktober kami KUA Air Periukan mengeluarkan rekomendasi diluar kabupaten, dalam hal ini KUA Air Periukan memberikan izin rekomendasi secara gratis tanpa dipungut biaya apapun, dan rekomendasi telah kami buat secara online sehinggah bukti pisiknya belum sampai ke Jawa tengah akan tetapi rekomendasi nya sudah sampai ketujuan, terang Umar

Kepala KUA Kecamatan Air Periukan Harun,S.Ag,MH menambahkan sebenarnya di pagi ini KUA Air Periukan telah mengeluarkan dua izin Rekomendasi nikah, yang satu ke Talo Kecil dan satu lagi ke Jawa Tengah,ucapnya 
"Ia juga Menjelaskan  bahwa rekomendasi nikah ini tidak hanya di keluarkan Antar Kecamatan atau  KUA se-provinsi saja, tetapi juga bagi warga yang akan menikah ke keluar negeri juga bisa di keluarkan  Rekomendasinya.(Naf/Lili)


TERKAIT

Berita LAINNYA