PAI KUA Kecamatan Air Periukan Salurkan Bantuan Al-Quran Kepada TPQ Binaan

Seluma (Humas)--Setelah selesai mengikuti  acara penyerahan Wakaf Al-Qur’an secara Simbolis di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma beberapa hari yang lalu,  Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan  Air Periukan Melda Aprilitha menyalurkannya langsung Wakaf Al-Qur’an tersebut  ke Taman Pendidikan Al-Qur’an(TPQ) binaan yaitu TPQ Al-Ikhlas di Desa Air Periukan pada Senin(14/10/2024).

Disampaikan oleh Melda bahwa Al-Qur’an yang diterima sejumlah 35 eksemplar dan alhamdulillah sudah tersalurkan semua nya kepada Santri, ucapnya, 
"Santri kami sangat antusias dan sangat bahagia ketika mendapatkan Al-Qur’an baru, karena kondisi alqur'an memang masih kurang, semoga bernilai shadaqah jariyah bagi para dermawan pewakaf dan bermanfaat bagi santri kami.”tambahnya

 kepala KUA Kecamatan Air Periukan Harun, S, Ag, MH menambahkan Bantuan ini juga merupakan bagian dari Komitmen bersama dalam mendukung peningkatan literasi Al-Qur'an di kalangan masyarakat.
"Diharapkan dengan adanya bantuan ini, para santri dapat lebih semangat dalam mempelajari dan mengamalkan Al-Quran." Ujar Harun saat ditanya kontributor berita

Kementerian Agama terus berkomitmen untuk mendukung pendidikan keagamaan di seluruh pelosok, termasuk di TPQ yang berada didesa, guna menciptakan generasi yang berakhlak mulia dan memahami ajaran agama Islam dengan baik.pungkasnya(Naf/Lili)


TERKAIT

Berita LAINNYA