REJANG LEBONG (HUMAS) ---- Penyuluh Agama Islam, Reli Kusmanto, S.Pd.I selain melaksanakan tugasnya memberikan Penyuluhan Agama Islam kepada majelis taklim juga berperan aktif dalam kegiatan sosial dimasyarakat dengan ikut aktif menjadi pengurus masjid didesa setempat ( 29/08 )
Reli Menyampaikan "sebagai Penyuluh Agama Islam kita harus juga bisa berperan aktif dalam kegiatan sosial dimasyarakat,misalnya dengan ikut serta dalam membantu orang yang terkena musibah,ikut serta dalam pembuatan taruf dalam hajat masyarakat, acara marhabanan atau minimal aktif dalam kepengurusan masjid setempat" ujar Reli, yang saat ini juga aktif menjadi pengurus masjid Alkas Alkam didesa air Meles bawah dan juga beberapa waktu yang lalu menyalurkan Waqaf berupa ambal sholat dari salah satu anggota majelis taklim binaannya yang berada dikelurahan Sukaraja untuk diwaqafkan kemasjid Alkas Alkam Desa Air Meles Bawah yang saat ini masih dalam tahap pembangunan dan masih banyak membutuhkan bantuan para donatur
Reli menambahkan kesadaran masyarakat untuk untuk berinfaq,berwakaf tidak lepas dari peran Penyuluh Agama Islam yang aktif dalam kegiatan sosial dimasyarakat. Misalnya dengan aktifnya penyuluh dalam kepengurusan masjid dia akan peduli bagaimana memakmurkan masjid, bagaimana menanamkan kesadaran masyarakat agar masjid berfungsi sebagai ladang pahala dalam kehidupan ini.
Peran Penyuluh sangat penting dimasyarakat, Penyuluh adalah motor yang merupakan penggerak kegiatan - kegiatan keagamaan yang ada dimasyarakat,sebagai penyuluh harus berusaha menggerakkan masyarakat terutama dalam menanamkan nilai - nilai agama dalam ibadah seperti membiasakan berjamaah dimasjid, menggalakkan sedekah,infak dan wakaf dengan demikian masyarakat memperoleh pencerahan dalam kehidupan beragama . ( Reli )