Wakil Bupati Berikan Apresiasi Program Kemenag Benteng

Bengkulu (Informasi dan Humas) 14/8- Wakil Bupati (Wabub) Bengkulu Tengah, M. Sabri, S.Sos. MM memberikan apresiasi sekaligus memberikan dukungan penuh atas pelaksanaan pembangunan di jajaran Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) yang sedang berjalan dengan baik.

Hal ini disampaikan oleh Wakil Bupati (Wabub) Bengkulu Tengah M. Sabri, S.Sos. MM ketika melakukan peninjauan pembangunan Aula dan Rumah Dinas Kantor Kemenag Benteng beberapa waktu yang lalu.

Wabub menilai Kantor Kemenag selaku instansi pertikal telah menunjukkan eksistensinya ditengah-tengah masyarakat dan sudah menunjukkan partisipasinya serta selalu mewujudkan kerjasama dengan instansi dilingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Tengah.

Setelah melakukan pemantaun pembangunan Aula dan Rumah Dinas, Wakil Bupati Benteng juga menyempatkan waktu untuk bersilaturrahim dan berdialog dengan Kepala Kemenag Benteng diruang kerjanya. Pada kesempatan itu juga Wabub kembali memuji kualitas bangunan Kantor Kemenag Benteng yang terlihat megah dan kokoh serta berkualitas.

Ditambahkan Wabub, Kantor Kemenag Benteng sudah benar-benar menunjukkan contoh kepada dinas-dinas dilingkungan Pemda, baik dari segi kebersihan, kerapian, dan kebersamaannya dalam melaksanakan tugas sehari-hari. 

"Saya kagum melihat perjuangan dan perkembangan Kantor Kemenag ini, walaupun baru memasuki tahun kedua, tapi kepedulian dan kemajuannya sudah luar biasa dirasakan oleh masyarakat di Kabupaten Bengkulu Tengah," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Benteng Drs. H. Ajamalus, MH mengucapkan terima kasih atas perhatian Pemerintah Daerah terhadap Kantor Kemenag Benteng, tanpa perhatian dan bantuan dari Pemda kami tidak akan bisa berbuat banyak dalam membangun kehidupan beragama di Bengkulu Tengah.

Penulis : Lilisari/C **
Redaktur : H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA